Rabu, 08 Januari 2014

Coaching



Coaching

1. Bimbingan Tekhnis
            Sudah menjadi kegiatan rutin apabali ada sesuatu kegiatan yang baru dan asing maka selalu diberi pelatihan atau pengarahan. Kegiatan ini mungkin namanya bimtek atau bimbingan tekhnis. Nama lainnya adalah coaching.
            Malam ini seharusnya ibu Maria (Maria Widiani) yang bekerja sebagai Kapala Subdit PTK SMA, Dit.P2TK Dikmen harus hadir, karena beliau berhalangan maka posisi dalam coachning diisi oleh ibu Nani (Nani Parhanah) yang bekerja sebagai Kasi Perencanaan dan Kualifikasi, Subdit PTK SMA, dan juga di pandu oleh ibu Aat, Mas Hadi dan Mas Rahman.
            Ibu Aat menjelaskan tentang serba serbi pergi ke Australia. Memang saat MoU program ini harga dollar masih stabil dan sekarang saat kami mau berangkat maka harga dollar sangat melambung maka ini tentu ikut mengganggu pada keuangan kami, paling kurang pada jumlah uang saku yang bakal kami terima.
            Karena iklim Indonesia berbeda dengan Australia maka tentu akan berdampak pada kesehatan kami. Untuk itu kami perlu menjaga kesehatan dan juga mengontrol selera. Susah mengontrol selera akan berdampak padakesehatan. Aku sendiri selama di Australia akan lebih banyak mengkonsumsi sayuran dan banyak buah-buahan.  
            Kami di-request bahwa kalau boleh pergi ke sana jangan hanya sekedar lihat sana lihat sini- sekedar cuci mata saja. Yang diharapkan adalah agar kami musti proaktif untuk menggali barbagai keunggulan program pendi dikan di Australia. Yang mungkin bisa kami tanya adalah tentang pengelolaan sekolah yang meliputi rekruitmen sekolah, pengelolaan sekolah, pengelolaan perpustakaan dan labor, juga tentang kesejahteraan guru dan juga tata usaha (administrasi).
            Berdasarkan pengalaman dari ibu Nani bahwa staff administrasi di Australia lebih baik kwalitasnya dari staff administrasi di negara kita. Demikian juga dengan kualitas guru dan kepala sekolah. Ya semua tergantung pada rekruitmen dan komitmen pengambil kebijakan. Kemudian bahwa di sekolah tentu ada supervisor, kalau di Indonesia supervisor direkrut dari guru, sementara kalau di Australia kemungkinan juga berasal dari masyarakat.
            Kami juga akan mencari tahu tentang kegiatan ekstra-kurikuler di sekolah sana. kalau di sekolah di negeri China kegiatan ekskul memperoleh perhatian yang sangat lebih. Demi kegiatan ekskul di sekolah dibangun stadion, ada juga kolam renangnya, dilengkapi dengan fasilitas olah raga yang sangat lengkap. Pantaslah negeri China bisa melahirkan banyak atlit berkelas dunia.
            Kalau fenomena siswa kita-pulang sekolah pintarnya cuma pergi bimbel (ini juga bagus), namun kalau di China anak anak pulang sekolah bakal datang lagi dan juga ada yang diantar oleh orang tua untuk bisa ikut ekskul yang pelatihan dapat dikatakan level internasional.   

2. Petunjuk Travel
            Perjalanan kami ke Australia bakal dipandu oleh tour travel. Guide kami bernama Mas Rahman (Rachmansyah Syariat). Ia menjelaskan serba serbi dan peraturan immigrasi dan tour ke Australia. Beberapa harapan adalah sebagai berikut:
- Para peserta dimohon agar siap berkumpul ditempat yang telah ditentukan diatas tepat pada waktunya.
- Para peserta diminta untuk selalu tepat waktu dan mengantri dengan tertib. Mata uang yang dianjurkan adalah AUD ( Australian Dollar ) & USD yang dapat Anda tukarkan dengan mudah di kasir hotel. Jangan menukar dengan orang yang tak dikenal untuk menghindari memperoleh uang palsu.
- tentang bagasi dan hand carry, yaitu bagasi harus mempunyai kunci dan roda, Jangan tinggalkan bagasi untuk menghindarkan kehilangan dan penyeludupan narkoba yang bisa diselipkan di bagasi atau tas yang ditinggalkan oleh pemiliknya, berat bagasi cuma-cuma maskimum 20 kg per orang.
- Menurut peraturan Airlines- International Flight- bahwa 1 orang hanya diizinkan membawa 1 hand carry dengan ukuran 55 cm x  36 cm x 20 cm dengan berat maksimum hand carry 7 kg. Barang-barang runcing seperti pisau, gunting, jarum, gunting kuku, baterai, shaver, sikat gigi elektronik dll harus disimpan didalam bagasi, tidak boleh ditas atau handcarry.
- untuk keamanan, dianjurkan untuk selalu menyimpan paspor, ticket, uang yang berlebihan dan perhiasan didalam safery box. Jangan meninggalkan tas yang berisi barang-barang tersebut didalam kamar tanpa safety box, di kursi lobby hotel dan di kursi restaurant di hotel (biasanya saat makan pagi atau malam), didalam bus, didalam restaurant dll. Supir, tour leader dan guide tidak bertanggung jawab atas kehilangan yang terjadi.
- Pada saat acara bebas, untuk pergi ke tempat shopping atau liburan, sebaiknya minta petunjuk dari tour guide atau pihak hotel untuk ke tempat dan jalan yang aman. Bila berada di Australia maka kami selalu menyeberang di Zebra Cross atau lampu penyeberangan. Apabila ada kunci double lock kamar, jangan lupa untuk selalu menggunakan kunci double lock kamar pada saat tidur malam hari.
            Untuk kenyaman kami selama tinggal di hotel Australia, Mas Rahman juga menjelaskan tentang peraturan tinggal di hotel. Untuk itu kami jua harus tahu infonya, yaiu:
- Kebanyakan hotel mempunyai fasilitas “PAY MOVIE” yang tertera di remote control TV yang berarti apabila salah tekan tombol tersebut, maka tagihan akan langsung dikenakan pada Anda. Pay Movie adalah film-film tontonan di layar TV yang harus dibayar, diantaranya ada film-film khusus untuk orang dewasa. Untuk menghindari anak salah tekan, mohon hubungi tour leader kami atau reception hotel untuk penjelasan yang lebih terperinci.
- Jangan mengeringkan pakaian yang dicuci diatas kap lampu, karena hotel akan mengenakan biaya yang cukup tinggi apabila kap lampu tersebut berbercak atau rusak.
- Pada saat menyalakan air kran dikamar mandi atau pada saat mandi, mohon diperhatikan agar air tidak keluar dari kamar mandi dan membasahi karpet, karena hotel akan mengenakan biaya yang cukup tinggi apabila hal ini terjadi.
- Air kran di hotel ada yang boleh dan tidak boleh diminum langsung. Tour leader kami akan memberitahukan informasi dalam hal ini.
- Barang-barang milik hotel seperti handuk, vas bunga, asbak, gelas/cangkir, MAP dsb tidak diperkenankan untuk diambil. Apabila Anda ingin memilikinya sebagai souvenir, dapat menghubungi tour leader kami atau hotel reception untuk membelinya.
- Jangan membuat keributan di lobby, koridor atau kamar hotel. Kemudian bahwa jtempat masak air panas, teh, kopi dan gula adalah fasilitas gratis tetapi minuman lainnya (air aqua, soft drink, alcohol) dan makanan ringan yang ada dikamar akan dikenakan biaya kecuali ada tulisan “With Compliment”. Kami juga dilarang membawa senjata api dan obat-obatan terlarang / narkoba.
Tour travel juga memberi kami informasi tentang beberapa tanggung jawab diluar kemampuannya. Info ini tentu harus kami ingat selalu. Infonya adalah sebagai berikut:
- Bila terjadi sesuatu diluar kemampuan kami, REIRA TOUR, AIRLINE & Para Tour      Operator berhak merubah tanggal keberangkatan , hotel, transportasi, acara dan lain – lain tanpa pemberitahuan terlebih dahulu demi kelancaran acara tour.
- Para Tour Operator tidak bertanggungjawab atas segala keterlambatan gangguan bencana alam (force majeure) serta hal-hal diluar kemampuan kami. Perubahan, penambahan reservation atau kegagalan termasuk tiket pesawat, hotel, visa dan lain-lain sepenuhnya menjadi tanggung jawab peserta tour.
- Anda diharapkan selalu berhati – hati selama mengikuti tour dan tidak meletakkan barang-barang penting seperti passport, tiket pesawat dan uang di sembarang tempat untuk menghindari Pencurian Misalnya : di dalam Bus, restaurant, Hotel, dll. Driver, Tour Operation & Tour Leader serta REIRA Tour sebagai penyelenggara tidak dapat dituntut apabila terjadi kehilangan.
Dan sebagai catan bagi kami bahwa salah satu yang perlu diperhatikan ketika berkunjung ke Australia adalah aturan 'custom' yang lumayan ketat. Barang-barang seperti bahan makanan segar dan produk turunan susu tidak boleh dibawa masuk negara ini. Catatan terakhir bahwa kalau di negeri kita (Indonesia) kalau berangkat dengan grup maka bis wisata terbiasa menunggu kita. Kalau di Australia bis wisata mengantarkan kita ke destinasi- di sana kita didrop (diturunkan) dan setelah itu bakal dijemput sesuai dengan waktu yang dijanjikan- jadi di Australia kitalah yang nunggu bis.

3.One night in Hotel
            Tidurku dua hari ini kurang nyenyak. Apalagi semalaman tidur di tempat di tempat kakak. Aku kurang bisa beradaptasi dalam mengusir nyamuk, mungkinaku tidur tanpa lotion anti nyamuk, sehingga banyaknyamuk mengganggu tidurku. Sekarang aku bakal mengganti tidur- tidurku yang kurang berkualitas.
            Tiap kali nginap di hotelbagiku bisa berfungsi buat mengganti kekurangan tidur.sebagai aku ungkapkan tadi bahwa malam kemaren aku hampir tidak bisa tidur. Banyak perumahan rakyat golongan ekonomi bawah yang lingkungan mereka dikelilingi oleh system drainase yang jelek, dimana jentik-jentik nyamuk sangat cepat berkembang biak dan selanjutnyaakan menularkan malaria dan juga penyakit demam berdarah.     Kita berharap agar masyarakat, pemerintah dan juga grup sosial yang peduli pada kesehatan lingkungan untuk bisa memprakarsai perbaikan system drainase yang lebih sehat.
            Aku menyempatkan diri buat menikmati buah-buahan segar, seperti apel dan jeruk- yang sengaja aku persiapkan dari Sumatera. Dan juga sengaja buat aku konsumsi selama traveling di Australia. Aku berbagi buah segar dengan Ibnu Hajar- temanku satu hotel dan juga bakal sama- sama berangkat menuju Australia. Dia adalah juga guru berprestasi yang berasal dari Makasar.
Mengkonsumsi buah-buahan segar sangat bagus untuk kesehatan tubuh, terutama kesehatan pencernaan.
            Kami di Batusangkar punya kebiasaan, sebelum tidur mengkonsumsi buah segar dalam bentuk jus. Aku biasanya amat rajin bikin jusbuat seluruh anggota keluarga. Bahan dasarnya jus buatanku adalah: sayatan papaya, alpukat, sedikit gula dan juga diberi sedikit susu. Kebiasaan mengkonsumsi jus buah segar bikin keluarga menjadi sehat dan bugar dan kami jarang menderita sakit.
            Bila ada waktu, aku juga bikit jus tomat. Jus itu sangat bagus buat menambah butir-butir darah merah. Satu lagi khasiat yang kita rasakan bahwakalau minum jus cukup banyak sebelum tidur maka ini akan membuat tidur kitasangat lelap- sangat nyenyak.
            Keberangkatan kami menuju Australia sudah menghitung jam saja. Semalaman kami sudah menerima dokumen keberangkatan, yaitu satu set dompet dokumen yang berisi visa kunjungan, passport dan juga daftar itenary selama di Australia. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

if you have comments on my writings so let me know them

Penerimaan Siswa Baru "PPDB 2021-2022 SMAN 3 BATUSANGKAR"

  SMA NEGERI 3 BATUSANGKAR INFORMASI PEDAFTARAN PPDB 2021 -2022 1. Persyaratan PPDB Umum : 1. Ijazah atau surat keterangan Lulus 2. Kartu ke...